Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kulon Progo Serahkan Hadiah Bagi Pemenang Lomba Cipta Puisi

Bawaslu Kulon Progo Serahkan Hadiah  Bagi Pemenang Lomba Cipta Puisi

Kulon Progo - Rangkaian proses Lomba Cipta Puisi Bawaslu Kulon Progo telah berakhir dengan diserahkannya hadiah bagi para pemenang lomba tersebut. Penyerahan hadiah dilaksanakan di kantor Bawaslu Kulon Progo pada Jumat (9/4/2020). Ketiga pemenang lomba, yakni Putri Nur Indah Sari Khasanah, Ragil Prasedewo, dan Farras Pradana, masing-masing mendapatkan hadiah berupa Piala, sertifikat, uang tunai, serta souvenir dari Bawaslu Kulon Progo.

Hadiah diserahkan langsung oleh Ketua Bawaslu Kulon Progo, Ria Harlinawati. “Alhamdulillah, seluruh rangkaian proses lomba cipta puisi telah selesai digelar dan berjalan sangat sukses, terbukti dengan animo masyarakat yang cukup tinggi,” ungkap Ria. “Kegiatan lomba ini sebagai langkah awal dari sebuah gerakan pengawasan partisipatif yang  dilakukan Bawaslu Kulon Progo, dimulai dari menarik perhatian masyarakat terhadap dunia kepemiluan agar selanjutnya masyarakat dapat turut serta berpartisipasi dalam melakukan pengawasan pemilu,” imbuhnya.

Tidak cukup sampai disini, Bawaslu Kulon Progo dan para pemenang lomba juga patut berbangga karena Bawaslu RI dan Bawaslu DIY sangat mengapresiasi karya-karya puisi dari Lomba Cipta Puisi tersebut. Naskah puisi dari pemenang Lomba Cipta Puisi Bawaslu Kulon Progo dibacakan langsung oleh Ketua dan Anggota Bawaslu RI dan Bawaslu DIY sebagai persembahan dalam HUT Bawaslu RI 9 April lalu.

Ragil Prasedewo, Juara 2 Lomba Cipta Puisi Bawaslu Kulon Progo, mengaku bangga dan senang atas prestasi yang ia raih dan apresiasi yang ia dapatkan. “Alhamdulillah, rangkaian kata dari saya bisa sampai ke Bawaslu RI, saya sangat bangga, semoga puisi ini bisa mewakili gambaran demokrasi di Indonesia,” tuturnya.

Disamping tiga pemenang lomba, Bawaslu Kulon Progo menuturkan bahwa 10 puisi terbaik juga mendapatkan sertifikat dan souvenir dari Bawaslu Kulon Progo. Sedangkan untuk 50 puisi terbaik akan dibukukan dalam sebuah buku yang dalam waktu dekat akan segera dicetak dan diterbitkan. Dengan tingginya animo masyarakat dan dampak positif yang cukup besar bagi pengawasan pemilu, tidak menutup kemungkinan untuk kedepannya Bawaslu Kulon Progo akan kembali mengadakan kegiatan-kegiatan serupa.